Dishub Kota Banjarmasin – Berikan Keselamatan & Kenyamanan Pengendara, Dishub Kota Banjarmasin Pindahkan Tiang PJU di Jalan Lambung Mangkurat.

Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin – Melalui Gabungan Personil UPTD PJU, Bidang Lalu Lintas dan Satlantas Polresta Banjarmasin, melakukan koordinasi pemindahan Tiang PJU di perempatan jalan Lambung Mangkurat Kota Banjarmasin, Senin malam (5/12/2022).

Ini merupakan bentuk kepedulian Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin kepada pengguna pengendara umum sehingga di rasa aman untuk jarak pandang pengemudi dan selain itu juga pemindahan ini juga bertujuan untuk mempertimbangkan keselamatan dan kenyamanan pengendara di Kota Banjarmasin yang melalui perempatan jalan Lambung Mangkurat tersebut.

Sebelumnya sudah ada rapat bersama forum lalulintas dan banyak yang mengusulkan di pindahkan, karena di nilai membahayakan jarak pandang untuk pengendara.

Seperti yang kita ketahui tiang ini merupakan bundaran kecil yang sudah cukup lama berada di sana yang difungsikan sebagai tempat Penerangan Jalan Umum (PJU) di perempatan jalan Lambung Mangkurat dan juga di bundaran itu juga sempat di manfaatkan untuk meletakkan taman Vertikal milik Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Banjarmasin.

Seksi Manajemen Rekayasa Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin, Taufikurrahman mengatakan, tiang ini akan di copot dan di pindah ke area Taman Kamboja Kota Banjarmasin, “Ucapnya”.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *